5 Cara Menghadapi Karyawan yang Sering Berulah di Kantor – Karyawan yang kerap bermasalah dapat menjadi penghambat kemajuan bisnis Anda.
Dapat dimaklumi jika kesalahan hanya sesekali dilakukan oleh karyawan. Namun, jika karyawan sampai melakukan kesalahan berulang kali, tentu tidaklah wajar.
Terutama bagi karyawan yang telah melakukan pelanggaran berat yang menyalahi aturan perusahaan, maka sudah semestinya Anda bertindak tegas. Anda harus mendisiplinkan karyawan sesuai kebijakan yang berlaku.
Baca Juga: 5 Cara Mempertahankan Karyawan Potensial Agar Mau Bekerja Lebih Lama
Nah, berikut tips untuk menghadapi karyawan yang sering kali berulah di kantor.
Daftar Isi
5 Cara Menghadapi Karyawan yang Sering Berulah
1Tanyakan Pendapat Karyawan Lain
Apakah hanya Anda saja yang terganggu dengan perilaku karyawan yang bermasalah? Cobalah Anda tanyakan pada karyawan lain, bagaimana pendapat mereka mengenai karyawan bermasalah itu.
Anda mesti mencari tahu bagaimana pandangan karyawan lain, terutama rekan-rekan kerja dalam divisinya. Siapa tahu mereka juga merasakan hal yang sama dan jengkel terhadap karyawan tersebut.
Baca Juga: 6 Perilaku Karyawan Bermasalah yang Perlu Diwaspadai
2Lakukan Pembicaraan Secara Pribadi
Ajak karyawan bermasalah untuk bertatap muka secara pribadi. Bicarakan persoalan ini dengan menegurnya secara langsung dan menjelaskan konsekuensi dari perbuatannya.
Namun, coba pahami juga apa penyebab karyawan yang sering berulah. Berikan dia kesempatan untuk menyampaikan unek-uneknya. Mungkin saja ada perlakuan Anda atau rekan kerjanya yang tidak berkenan sehingga membuatnya jadi bertingkah.
Baca Juga: Lakukan 5 Hal Ini Saat Menyampaikan Kritik pada Karyawan
3Bersikap Objektif dalam Menilai Karyawan
Pastikan Anda menilai perilaku karyawan secara objektif. Jangan sampai Anda menyudutkannya hanya karena kesalahan kecil atau berdasarkan kata orang lain yang belum terbukti.
Pikirkan baik-baik sikap Anda dalam menghadapinya. Tetap tenang dan bicarakan semua persoalan dengan kepala dingin tanpa meluapkan emosi yang berlebihan.
Baca Juga: 7 Kualitas Pemimpin yang Membuat Mereka Disenangi Karyawan
4Beri Kesempatan untuk Berubah
Setiap karyawan memiliki kekurangan. Anda perlu bersabar menghadapi kesalahan karyawan dan hindari untuk mengambil keputusan terlalu cepat, seperti memberhentikannya secara langsung.
Jika kesalahan masih bisa ditoleransi, tak ada salahnya untuk memberikan dia kesempatan kedua untuk berubah. Berikan peringatan terlebih dahulu agar dia menyadari perlakuannya dan bisa memperbaiki diri.
Baca Juga: 9 Tips Agar Anda Selalu Berpikir Positif dalam Berbisnis
5Tindak Tegas Jika Tidak Berubah
Amati perilaku karyawan setelah Anda menegurnya. Apakah dia menunjukkan perubahan yang positif atau malah tetap bertingkah dan merugikan perusahaan?
Jika karyawan tersebut melakukan kesalahan lagi dan sudah keluar batas, maka saatnya untuk Anda tegas dan mengambil keputusan terakhir, yakni memecatnya. Anda berhak mengeluarkan karyawan yang sudah tidak profesional dan melanggar perjanjian kerja.
Baca Juga: Alasan Mewaspadai Karyawan yang Bersikap “Asal Bos Senang”
Nah, itulah cara menghadapi karyawan yang sering berulah di kantor. Semoga Anda dapat menangani karyawan bermasalah dengan cara yang tepat dan bijaksana.