Tidak hanya diperkecil, terkadang beberapa gambar juga perlu diperbesar ukurannya agar lebih jelas. Namun biasanya, menaikkan ukuran jpg juga akan berpengaruh terhadap resolusi foto sehingga mungkin membuat gambar menjadi pecah.
Jika kamu pernah mengalami masalah tersebut, maka ada beberapa aplikasi mobile yang bisa kamu gunakan. Aplikasi ini akan membantu kamu untuk mengatur ukuran gambar dengan lebih baik dan sesuai dengan apa yang kamu butuhkan.
Daftar Isi
Aplikasi Gratis untuk Menaikkan Ukuran JPG
Ada beberapa cara sebenarnya yang bisa kamu lakukan untuk mengubah ukuran foto ini. Selain menggunakan aplikasi, cara mudah lainnya untuk menaikkan ukuran JPG adalah dengan menggunakan website tertentu.
Kedua cara tersebut sebenarnya sama-sama praktis, hanya saja ketika menggunakan aplikasi maka kamu akan lebih mudah mengaksesnya. Berikut adalah beberapa aplikasi smartphone yang bisa kamu gunakan untuk menaikan ukuran file gambar.
1. PicTools Batch
Aplikasi pertama yang bisa kamu gunakan untuk menaikkan ukuran JPG adalah PicTools Batch. Tidak hanya untuk merubah ukuran. Namun, dengan menggunakan aplikasi ini kamu juga bisa melakukan crop, konversi format, dan juga optimasi foto.
Dalam satu kali proses kerjanya, aplikasi ini bisa langsung mengerjakan 25 foto sekaligus. Ini merupakan salah satu keunggulan dari aplikasi PicTools Batch. Meskipun bisa mengerjakan banyak foto sekaligus, proses compress-nya tetap terhitung cepat.
Untuk kamu yang tertarik menggunakan aplikasi ini, maka berikut adalah langkah penggunaan aplikasi tersebut untuk menambah ukuran gambar:
- Pertama, pastikan kamu sudah memiliki aplikasi PicTools Batch. Aplikasi ini bisa kamu dapatkan di Play Store (untuk pengguna Android) ataupun App Store (untuk pengguna iOS).
- Ada beberapa opsi yang bisa kamu pilih. Mulai dari Compress, Resize, Reduce, Resize Ration, Crop, Convert, dan lainnya. Karena kamu akan menaikkan ukuran JPG, maka pilih “Resize”.
- Selanjutnya, pilih foto yang akan kamu ubah dengan klik “Pick Image”. Jika ingin menambah banyak foto, maka pilih “Multiple Images”.
- Selanjutnya Pilih “Continue”.
- Selanjutnya, atur ukuran yang kamu butuhkan. Jika sudah klik “Continue”.
- Aplikasi akan memproses foto tersebut. Jika sudah, maka kamu bisa langsung melihat hasilnya dengan cara klik “View Result”.
2. LitPhoto – Compress and Resize
Pilihan aplikasi lainnya yang juga bisa kamu gunakan untuk menaikkan ukuran JPG adalah dengan menggunakan LitPhoto – Compress and Resize. Sama seperti aplikasi sejenis lainnya, aplikasi ini juga bisa kamu dapatkan secara gratis.
Salah satu keunggulan dari aplikasi ini adalah proses pengecilan ataupun perbesaran ukuran sama sekali tidak membuat gambar pecah. Aplikasi ini menggunakan teknik smart lossy compression, yang membuat warna pada gambar akan menyesuaikan ukuran foto.
Teknik kompresi ini sendiri akan bekerja dengan selektif untuk mengurangi atau menambah jumlah warna pada gambar. Hal inilah yang akan membuat ukuran gambar menjadi berkurang atau bertambah.
Secara visual, hasil fotonya mungkin tidak akan jauh beda dengan versi originalnya. Namun jika dilihat dari segi ukuran, maka akan sangat terlihat bedanya. Berikut adalah langkah yang kamu perlukan jika ingin menggunakan aplikasi yang satu ini:
- Pertama, pastikan perangkat kamu sudah terpasang aplikasi LitPhfoto – Compress and Resize. Kamu bisa mendapatkan aplikasi untuk menaikkan ukuran JPG ini di Play Store ataupun App Store dengan gratis.
- Ada banyak menu yang bisa kamu pilih. Mulai dari compress, change format, resize ataupun crop. Jika ingin merubah ukuran maka kamu pilih “Resize”.
- Selanjutnya, pilih image yang akan kamu ubah ukurannya. Jika sudah, maka pilih tanda ceklis yang ada di pojok kanan atas.
- Jika sudah memilih image, maka selanjutnya lakukan pengukuran pada foto tersebut. Kamu bisa merubah berdasarkan pixel ataupun percentage foto tersebut.
- Jika pengaturan sudah kamu lakukan, maka langkah selanjutnya klik “Start Zooming”.
- Selanjutnya, aplikasi akan melakukan proses resize secara otomatis. Tunggu hingga proses konversi tersebut selesai.
- Jika sudah, maka hasilnya bisa langsung kamu lihat pada folder yang sudah kamu setting sebelumnya.
3. Photo Compressor: Compress Resize Photo
Cara lainnya yang bisa kamu lakukan untuk menaikkan ukuran JPG adalah dengan menggunakan aplikasi Photo Compressor. Fungsi utama dari aplikasi memang untuk mengkompres foto menjadi berukuran lebih kecil tanpa mengurangi kualitasnya.
Namun selain itu, aplikasi ini juga bisa kamu gunakan untuk menaikkan ukuran JPG. Aplikasi ini sendiri menggunakan teknologi kompresi lossless. Hal ini akan membuat perubahan ukuran tidak akan mempengaruhi kualitas foto sama sekali.
Keunggulan lainnya ketika menggunakan aplikasi ini adalah kamu bisa menyimpan atau membuang foto lama sebelum diubah ukurannya secara otomatis. Hal ini akan membuat space pada memori perangkat kamu lebih hemat.
Selain untuk melakukan kompresi, aplikasi ini juga bisa kamu gunakan untuk melakukan crop, merubah format, ataupun melakukan perubahan warna. Hal yang menarik adalah semua perubahan tersebut bisa kamu lakukan dengan mempertahankan ratio yang sama.
Berikut adalah beberapa langkah yang kamu perlu lakukan ketika ingin menggunakan aplikasi Photo Compressor ini:
- Langkah pertama yang perlu kamu lakukan adalah memastikan aplikasi ini sudah terpasangan pada perangkat kamu. Kamu bisa mendapatkan aplikasi ini secara gratis dari Play Store ataupun App Store.
- Akan ada banyak pilihan menu yang bisa kamu gunakan. Aplikasi ini memungkinkan kamu untuk melakukan compress, resize, crop, convert, sampai merubah warna. Untuk melakukan pengaturan ukuran JPG, maka pilih “Resize Photos”.
- Kamu akan langsung masuk ke menu untuk memilih foto yang akan kamu ubah ukurannya. Pilih satu atau beberapa foto yang akan kamu ubah.
- Setelah itu, pilih “Next”
- Selanjutnya, kamu akan masuk ke menu “Resize Photos”. Kamu bisa mengatur perubahannya berdasarkan percentage photos ataupun ukuran pixel.
- Setelah menentukan settingannya, maka selanjutnya pilih “Resize”.
- Aplikasi akan secara otomatis melakukan pengaturan ukuran untuk foto tersebut. Tunggu hingga proses perubahan ukuran tersebut selesai.
- Setelah proses selesai, maka kamu hanya tinggal membuka foto yang kamu ubah tadi.
4. Puma Image Compressor and Image Resizer
Rekomendasi aplikasi lainnya yang juga bisa kamu gunakan untuk menaikkan ukuran JPG adalah Puma Image Compressor and Image Resizer. Aplikasi ini sendiri dikembangkan oleh Farluner Apps and Games.
Salah satu keunggulan dari aplikasi ini adalah kualitas kompresinya yang cukup baik. Selain itu, aplikasi ini juga sudah langsung terintegrasi dengan aplikasi pesan instan lain. Sehingga nantinya, kamu langsung bisa mengirim hasil foto tersebut kepada orang lain.
Aplikasi ini sendiri bisa kamu dapatkan dalam dua versi. Yang pertama adalah versi berbayar, di mana kamu bisa menggunakannya dengan bebas dan tanpa iklan. Sementara versi kedua adalah versi gratis yang di dalamnya ada beberapa iklan.
Penggunaan aplikasi ini juga cukup mudah. Berikut adalah step-step yang bisa kamu lakukan:
- Langkah pertama yang perlu kamu lakukan adalah memastikan jika aplikasi Puma Image Compressor and Image Resizer ini sudah terpasang di perangkat kamu. Untuk mendapatkannya kamu bisa langsung download dari Play Store ataupun App Store.
- Setelah itu, masuk ke halaman utama aplikasi, maka kamu akan langsung masuk ke menu untuk melakukan compress.
- Pilih salah satu foto yang ingin kamu ubah ukurannya, lalu klik “Compress”.
- Aplikasi ini akan memberikan 3 opsi, membuat ukuran menjadi kecil, menaikan ukuran JPG, atau meningkatkan kualitas dan resolusi foto. Pilih salah satu yang kamu perlukan lalu klik “Next”.
- Jika ingin menaikkan ukuran JPG, maka di menu selanjutnya kamu akan memilih berapa besaran maksimal ukuran foto tersebut setelah diperbesar. Pilih salah satu ukuran sesuai dengan yang kamu butuhkan. Setelah itu pilih “Next”.
- Jika sudah, maka aplikasi akan langsung memulai prosesnya. Kamu hanya tinggal menunggu sampai proses tersebut selesai. Setelah selesai, maka hasilnya sudah bisa kamu lihat.
Sekarang Lebih Mudah Menaikkan Ukuran JPG!
Beberapa aplikasi tersebut akan berguna untuk mengatasi masalah ukuran gambar yang ternyata tidak sesuai dengan standar yang ada. Daripada harus mengambil ulang gambar tersebut, maka tentu saja akan lebih mudah untuk mengeditnya.
Ukuran gambar sendiri terkadang butuh diperkecil, biasanya berkaitan dengan kapasitas memori atau kemudahan untuk melakukan transfer data.
Namun terkadang butuh untuk diperbesar juga. Biasanya hal ini berkaitan dengan kualitas yang lebih jelas ataupun kebutuhan untuk proses cetak. Di sinilah fungsi aplikasi untuk menaikkan ukuran JPG dibutuhkan, untuk memastikan gambar tersebut tidak pecah saat proses menaikan ukuran.
Selamat mencoba!
Temukan inspirasi lainnya seputar teknologi dan digital marketing hanya di entrepreneurcamp.id