Apa Itu Link Building? Manfaat dan Tips Menerapkannya

315
link building adalah

Dalam kaidah SEO, link building adalah salah satu metode yang menawarkan manfaat dalam pengembangan website. Kamu sebagai pegiat digital marketing perlu memahami apa itu link building. Pasalnya langkah ini dapat memastikan situs milikmu berada di peringkat pertama mesin pencari seperti Google.

SEO adalah sebuah metode yang menawarkan ragam manfaat untuk pengembangan web milikmu. Secara konsisten, Google selaku penyedia mesin pencari di internet terus menawarkan algoritma baru secara berkala. Algoritma tersebut memastikan agar setiap orang bisa secara adil berkompetisi demi dapat peringkat pertama. 

Apa Itu Link Building? 

Secara teknis, link building adalah sebuah strategi untuk kamu yang mengoptimalisasi SEO dengan backlink. Istilah tersebut juga dikenal dengan nama backward linking. Tujuan adanya backlink atau link building adalah berguna untuk meningkatkan referral domain. Referral yang situs kamu dapat memengaruhi pada peringkat mesin pencari. 

Backlink yang kamu bangun perlu dikunjungi oleh banyak pengguna internet dalam mencari informasi. Semakin banyak klik yang tercatat, maka Google pun akan menilai bahwa situs milikmu merupakan layanan yang kredibel dan punya pengaruh baik bagi banyak orang. Namun, pastikan kamu tidak melakukan spam untuk strategi ini, ya! 

Manfaat Menerapkan Link Building bagi Website 

Dalam menerapkan apa itu link building bagi website, kamu perlu memahami rumus dan peraturan yang sesuai dengan standar Google. Hal tersebut perlu kamu lakukan agar strategi SEO yang kamu bangun dapat memberikan manfaat dalam pengembangan situs. 

Tentu kamu tidak ingin apa yang kamu lakukan jadi sia-sia, bukan? Maka dari itu, lakukanlah strategi backlink ini dengan benar. Berikut manfaat dari menerapkan backlink untuk website bisnismu.

1. Meningkatkan Citra Perusahaan 

Link building adalah strategi SEO yang cukup fleksibel. Meskipun terkesan teknis, kamu bisa menerapkan elemen penulisan konten demi reputasi perusahaan. Sebagai contoh, link membutuhkan anchor untuk bisa menarik perhatian pengunjung. Anchor ini biasanya hadir dengan komposisi kalimat yang menggugah rasa ingin tahu masyarakat. 

Meskipun tertulis dengan kalimat yang mengundang rasa ingin tahu, kamu juga perlu menyelaraskan dengan citra perusahaan atau brand. Jangan sampai gaya bahasa yang digunakan bertolak belakang dan membuat orang jadi kurang percaya. Pastikan juga alamat situs yang tersemat memiliki kata kunci yang relevan dengan tulisan anchor

2. Membangun Kerja Sama 

Salah satu metode strategi membangun backlink ini adalah dengan melakukan kerja sama dengan situs dan blog di luar milikmu. Umumnya kamu bisa menghubungi blogger lepas untuk sekaligus membuat konten yang sesuai dalam meningkatkan citra. 

Dengan ini, kamu juga bisa membangun kerja sama yang sehat kepada para kreator konten di internet. 

Saat ini, cukup banyak metode link building. Di luar menggunakan jasa blogger, kamu juga bisa menggunakan jasa influencer media sosial. Namun, pastikan bahwa mereka memiliki reputasi yang baik dan mampu menempatkan link perusahaan kamu sesuai dengan kebutuhan agar selaras dengan kaidah SEO yang baik. 

3. Strategi Promosi 

Kamu yang punya usaha produk atau jasa juga bisa menggunakan strategi ini sebagai bagian dari promosi. Dengan memadukan dua tahapan sebelumnya, kamu bisa memastikan agar promosi terus berjalan di internet dengan baik. Dengan metode yang sesuai kaidah SEO, alamat situs web kamu akan tetap ada dalam waktu yang lama. 

Namun, kamu perlu memastikan agar langkah-langkah yang kamu lakukan sudah sesuai dan menggunakan layanan pihak ketiga yang profesional. Hal tersebut untuk menghindari risiko turunnya peringkat mesin pencari Google secara drastis. Secara berkala, Google pun akan melakukan update dan mengurangi skor peringkat situs. 

4. Referral Traffic 

Untuk mendapatkan skor SEO yang tinggi, maka link building adalah metode yang tepat untuk kamu lakukan. Namun, kamu perlu memastikan bahwa penempatan backlink sudah melewati proses perhitungan yang matang. Bekerja sama dengan pihak ketiga yang tepat, mampu memberikan lalu lintas referral yang aktif dalam waktu yang lama. 

Dengan lalu lintas yang aktif, maka Google akan menilai bahwa link dan situs milikmu masih relevan bagi banyak orang hingga saat ini. Hal tersebut memberi kesempatan agar website yang kamu bangun berada di posisi teratas dalam jangka waktu yang cukup lama. 

Sebagai optimasi, kamu juga perlu mengecek backlink yang tersebar demi keamanan situs web atau produk promosi kamu.

5. Skor Situs Meningkat 

Tidak hanya untuk meningkatkan peringkat SEO, backlink yang baik dan populer juga membantu Google meningkatkan otoritas situs yang kamu miliki. Dengan kata lain, website-mu bisa mendapatkan kesempatan yang lebih cepat saat Google melakukan proses indexing agar segera muncul di mesin pencari demi mendapatkan traffic

Dengan traffic yang meningkat dan aktif, hal tersebut cukup memberi pengaruh besar pada peringkat mesin pencari. Jika kamu lakukan dengan tepat, link building adalah solusi baik untuk memastikan pengembangan bisnis berjalan secara optimal.  

Baca juga: Apa itu SEO? Ketahui Cara untuk Mengoptimalkannya Di Sini!

Mengetahui Ragam Strategi Link Building 

Sebagai sebuah strategi, link building merupakan opsi yang bisa kamu maksimalkan dengan berbagai macam pendekatan. 

Umumnya, ada dua cara membangun backlink yang sesuai dengan kaidah SEO. Mengapa harus sesuai kaidah? Hal tersebut penting agar kamu senantiasa mengikuti regulasi dari Google, sehingga penilaiannya akan mudah dilakukan.

Adapun jenis-jenis backlink yang perlu kamu ketahui.

1. Metode Natural 

Metode natural pada link building adalah langkah yang paling Google sarankan saat kamu melakukan teknis SEO. Langkah yang organik ini berarti menunjukkan bahwa situs kamu memang membantu banyak orang. Selain itu, metodie ini juga terbilang gratis, karena kamu tidak perlu menawarkan kerja sama pada pihak ketiga. 

Secara organik, para penyedia konten internet umumnya memasukan alamat situs kamu sebagai referensi. Referensi bisa datang sebagai daftar pustaka atau sumber infografis. Untuk bisa memastikan metode natural ini, penting bagi kamu untuk merancang situs dengan baik dan mudah untuk digunakan oleh banyak orang. 

2. Link Building Outreach 

Outreach ini umumnya identik dengan kerja sama. Jadi, kamu menghubungi kreator konten di internet untuk membantu promosikan link atau situs yang kamu miliki. Sifatnya bisa berbayar atau saling bertukar backlink. Kerja sama yang dilakukan juga perlu memiliki landasan yang saling menguntungkan. 

Jika memilih opsi berbayar, kamu biasanya tidak perlu sibuk mempersiapkan konten yang sesuai. Dengan memberikan topik dan ketentuan backlink, pihak ketiga akan membuat konten yang sesuai dengan citra perusahaan. Hal ini tentu akan meningkatkan reputasi perusahaan milikmu di mata umum. 

Tips Menerapkan Link Building yang Aman 

Hal yang perlu kamu perhatikan dengan baik adalah penerapan backlink yang aman. Sebagaimana yang kamu ketahui, Google memiliki AI yang cukup proaktif. Jika situs milikmu dianggap melakukan pelanggaran saat membangun backlink, bisa-bisa strategi yang kamu lakukan akan tidak berguna dan merusak reputasi brand

1. Hindari Link Building Sesat 

Secara teknis, kamu bisa melakukan berbagai macam cara untuk membangun backlink. Namun di antaranya ada beberapa metode yang tidak disarankan oleh Google untuk kamu lakukan. Salah satunya adalah melakukan transaksi link berbayar. 

Hal ini sangat perlu kamu hindari karena bersifat curang dan kamu bisa mendapat target referral yang tidak relevan. 

Selain itu, langkah lainnya adalah dengan menghindari teknik spam link di kolom komentar media sosial, forum, dan blog. Hal tersebut menghadirkan anomali yang dapat membuat AI Google melakukan audit. Jika situs milik kamu terbukti melakukan cara sesat ini, bisa-bisa website yang ada di mesin pencari dihilangkan secara instan. 

2. Kualitas Situs Referral 

Dalam melakukan kerja sama dengan pihak ketiga, kamu tidak bisa sembarangan memilih blog atau website yang akan kamu ajak berkolaborasi. Kamu pun perlu melakukan riset terhadap situs referral yang kamu pilih. Hindari situs atau blog yang terkesan hanya menawarkan konten berbayar. 

Pemilik situs referral juga perlu aktif posting dan berinteraksi dengan audiens yang mereka miliki. Hal tersebut dapat membantu kamu menentukan kualitas dari daftar situs yang akan jadi targetmu untuk membangun backlink. Dengan kualitas yang baik, maka traffic organik melalui backlink bisa memiliki kesempatan untuk cepat naik. 

3. Konten yang Relevan 

Kamu memahami bahwa ada kaidah yang perlu diikuti dalam SEO. Salah satu aturan terkait link building adalah mengandung informasi konten yang relevan. 

Kamu yang ingin membangun backlink biasanya perlu mempersiapkan teks anchor yang nantinya berguna untuk menyematkan alamat situs. Dari teks tersebut, kamu bisa mengarahkan pengunjung ke halaman konten yang relevan. 

Teks anchor ini biasanya mengambil beberapa bagian dari kata kunci artikel, jenis layanan, atau susunan kata yang ada pada URL web. 

Jika kamu ingin mempromosikan halaman tentang pendaftaran UMKM, maka konten pun harus dibuat berdasarkan tema tersebut. Saat ini, AI mesin pencari Google sudah mampu membaca konten. Jika tidak ada relevansi, maka akan jadi sia-sia. 

4. Traffic Organik 

Dalam melakukan SEO, tentu kamu mengerti betapa besarnya peran lalu lintas organik. Jika kamu membaca data melalui situs analisis, traffic organik ini memiliki kualitas yang tinggi dalam memastikan website yang kamu punya berada di posisi atas mesin pencari. Hal tersebut tentu bisa kamu lakukan dengan link building yang tepat. 

Link building adalah metode yang membuat kamu untuk menyebar alamat situs di berbagai kanal. Hal tersebut memastikan agar situs milikmu mendapatkan kesempatan untuk dikunjungi oleh audiens secara luas. 

Orang yang penasaran mungkin akan membuka link yang ada di situs yang sedang mereka kunjungi pada saat itu sehingga bisa masuk ke website milikmu secara organik. 

5. Broken Link Building 

Broken link building merupakan salah satu metode SEO yang cukup baik untuk kamu lakukan. Langkah ini membuat kamu terkesan lebih peduli dengan situs yang kamu miliki karena terus melakukan audit secara berkala. Broken link adalah jenis alamat yang tidak bisa kamu buka melalui situs pencarian dan umum terjadi saat ini. 

Link yang rusak ini bisa terjadi jika ada perubahan arsitektur situs atau saat melakukan migrasi di cloud. Jadi, kamu bisa kembali mengaktifkan alamat tersebut dengan memberi link yang sesuai. Kamu bisa menghubungi pemilik konten dengan link rusak dan menawarkan situs yang kamu miliki sebagai pengganti demi menghadirkan traffic

Sudah Lebih Paham dengan Link Building?

Berdasarkan paparan di atas, kamu sudah bisa tahu bahwa link building merupakan salah satu metode yang baik untuk optimasi website milikmu. Kamu juga memiliki fleksibilitas untuk membangun backlink demi meningkatkan peringkat atau posisi di mesin pencari Google.