Dalam Menyambut Bulan Ramadhan, Pebisnis Perlu Lakukan 7 Hal Ini – Bulan suci bagi umat Muslim akan segera tiba. Orang-orang beragama Islam di seluruh dunia pasti tak sabar untuk menyambutnya.

Saat Ramadhan, banyak orang akan melakukan puasa selama 29-30 hari. Bagi Anda yang merayakannya, suasana religius akan sangat kentara dalam kehidupan pribadi Anda. Sebagai individu yang taat, pasti akan ada perubahan positif yang terjadi dalam diri Anda.

Baca Juga: Mau Berhemat di Bulan Puasa? Pangkas 4 Pengeluaran Sehari-hari Ini

Namun, di balik momen Ramadhan yang sangat islami dalam hidup keagamaan Anda, sebagai pebisnis ada juga hal-hal penting yang perlu Anda perhatikan dalam bisnis Anda. Bahkan sekalipun Anda adalah non muslim, Anda juga perlu memperhatikannya.

Nah, berikut berbagai persiapan yang sebaiknya Anda lakukan menjelang bulan suci Ramadhan.

Baca Juga: 7 Peluang Bisnis Menjanjikan di Bulan Ramadhan yang Bisa Anda Coba


7 Persiapan Pebisnis Menyambut Bulan Ramadhan

1Ubah Tampilan Website dengan Tema Ramadhan

tanda harus mengubah desain website

Website perusahaan Anda perlu diubah tampilannya. Terutama bagi website toko online atau e-commerce, Anda perlu membuat desain baru bertema Ramadhan untuk situs bisnis online Anda.

Baca Juga: Strategi Ampuh Meningkatkan Penjualan Di Bulan Ramadhan

Citra visual pada website akan membuat suasana Ramadhan semakin terasa. Dalam desainnya, Anda bisa menggunakan berbagai simbol bernuansa islam seperti gambar masjid, bedug, bulan sabit, dan sebagainya. Buatlah sekreatif mungkin untuk menarik perhatian para pengunjung web.

Baca Juga: 8 Tanda Anda Harus Segera Mengubah Desain Website Anda

2Fokus Memasarkan Produk Kebutuhan Keluarga

mengurus keluarga sambil menjalankan usaha untuk ibu rumah tangga
gambar: indiretasmaternas.com.br

Momen spesial yang dirayakan setiap tahun ini begitu berharga bagi masyarakat Indonesia. Saat Ramadhan hingga hari raya Idul Fitri atau Lebaran, umat Muslim umumnya akan fokus dengan keluarga mereka.

Baca juga: Tips Packing Kue Lebaran Aman Dan Mudah

Itulah alasannya kenapa Anda sebaiknya lebih fokus juga pada pemasaran produk kebutuhan keluarga. Namun, bukan berarti Anda mengabaikan produk lainnya. Hanya saja, produk yang dapat dinikmati oleh keluarga berpotensi lebih besar untuk terjual.

Baca Juga: 5 Strategi Customer Retention Marketing untuk Meningkatkan Penjualan

3Buat Konten Promosi yang Identik dengan Ramadhan

konten promosi menyambut bulan ramadhan
gambar: smallnhot.com

Sebagai negara muslim terbesar di dunia, Indonesia memiliki banyak konsumen potensial yang beragama Islam. Ini berarti ada kesempatan besar untuk meningkatkan penjualan selama bulan suci berlangsung.

Sehingga dalam rangka menyambut bulan Ramadhan, buatlah konten-konten bertema Ramadhan untuk merebut hati konsumen. Misalnya, membuat video iklan yang bercerita tentang orang-orang yang sedang berbuka puasa bersama dengan produk makanan Anda.

Baca Juga: 8 Hal yang Mempengaruhi Kepuasan Pelanggan Terhadap Bisnis Anda

4Dekorasi ala Ramadhan di Kantor atau Tempat Usaha

dekorasi menyambut bulan ramadhan
gambar: dohanews.co

Sambut bulan Ramadhan dengan suasana baru di kantor atau tempat usaha Anda. Demi menyemarakkan suasana, tak ada salahnya Anda menghias ruangan di kantor atau tempat usaha Anda dengan dekorasi bernuansa Ramadhan. Hal ini mungkin akan membuat karyawan di kantor atau pengunjung tempat usaha Anda merasa senang.

Baca Juga: Tak Hanya Soal Gaji, 5 Hal Ini Mempengaruhi Kenyamanan Kerja Karyawan

5Atur Jam Masuk dan Pulang Kerja Saat Puasa

24 jam sehari tidak cukup, coba tips manajemen waktu ini

Tak ada salahnya untuk mengubah jam kerja selama sebulan untuk menghargai mereka yang berpuasa. Khususnya jika mayoritas karyawan Anda adalah muslim.

Misalnya, percepat jam kerja dari yang biasanya jam 9 pagi sampai 5 sore, diubah menjadi jam 8 pagi-4 sore. Sehingga karyawan tidak terburu-buru pulang dari kantor dan dapat tiba di rumah sebelum maghrib dan buka puasa.

Baca Juga: 5 Hal Penting dalam Mengatur Keuangan Toko Online

6Mulai Siapkan Uang THR untuk Karyawan

kondisi finansial atau keuangan
gambar: smart-money.co

Karyawan Anda berhak mendapatkan Tunjangan Hari Raya (THR) setiap tahun sekali. Perhatikan keuangan bisnis Anda. Lakukan perhitungan besaran THR yang benar untuk setiap karyawan.

Jangan sampai di hari-hari terakhir menjelang Idul Fitri, Anda belum menyiapkan dana untuk THR. Namun, pastikan uang THR bisa cair setidaknya satu minggu sebelum Lebaran tiba, agar karyawan dapat menggunakan uangnya untuk persiapan Lebaran bersama keluarga.

Baca Juga: Penting untuk Pebisnis, Ini 5 Manfaat “Me Time” Setelah Bekerja Seharian

7Jaga Kesehatan Fisik Agar Siap Menjalani Puasa

manfaat bangun pagi bisa berolahraga

Bagi Anda yang muslim, mulai perhatikan kesehatan pribadi Anda menjelang Ramadhan. Dengan tubuh yang sehat, Anda akan lebih mampu untuk menjalankan ibadah puasa dengan lancar sambil bekerja seperti biasa.

Baca Juga: 8 Tips Agar Tubuh dan Pikiran Tetap Sehat Walau Sibuk Bekerja


Nah, itulah beberapa persiapan yang perlu Anda lakukan dalam menyambut bulan Ramadhan. Kiranya di bulan suci ini, ibadah puasa dapat berjalan dengan penuh sukacita dan juga bisnis Anda mendapatkan berkah yang melimpah.