Aplikasi Pengganti WhatsApp, Ini 7 Rekomendasi Terbaiknya

7736
Aplikasi Pengganti WhatsApp

Ada gak sih aplikasi pengganti whatsapp yang kira-kira bisa kita gunakan untuk komunikasi sehari-hari?

Wajar saja jika pertanyaan ini sering muncul, karena WhatsApp merupakan salah satu aplikasi chat yang paling banyak digunakan di dunia dengan jumlah pengguna aktif mencapai 2 miliar di tahun 2020.

Bukan hanya untuk personal, tapi WhatApps bisnis juga tersedia untuk memudahkan komunikasi para pebisnis dan pelanggan.

Chat via WhatsApp memang disukai karena interfacenya sederhana dan dilengkapi berbagai fitur pendukung yang bermanfaat.

Namun, kebijakan privasi baru yang membuat data-data WhatsApp akan diintegrasikan dengan Facebook menuai protes di kalangan pengguna.

Tak sedikit orang yang melirik aplikasi pengganti WhatsApp sebagai alternatif chat sambil bersiap meninggalkan WhatsApp yang dianggap gagal menjaga privasi

Baca juga: Aplikasi Kloning WhatsApp Terbaik


Telegram Sebagai Aplikasi Pengganti WhatsApp

Kehadiran Telegram dianggap sebagai pesaing berat bagi WhatsApp. Aplikasi alternatif WhatsApp yang satu ini diunduh lebih dari 25 juta pengguna pada pertengahan Januari 2021.

Salah satu kelebihan Telegram adalah fitur untuk mengundang pengguna dalam obrolan rahasia dengan enkripsi end to end.

Bahkan, Telegram akan memunculkan notifikasi bila obrolan rahasia diabadikan dalam bentuk screenshot.

Aplikasi ini juga lebih diminati karena jumlah anggota grup yang bisa mencapai 200.000 pengguna. Selain tersedia dalam bentuk aplikasi smartphone.

Telegram juga memiliki versi aplikasi chatting PC bagi kamu yang lebih sering beraktivitas menggunakan desktop.

Baca juga: WhatsApp Payment, Inovasi Transaksi dalam Komunikasi


Line

Aplikasi besutan Line Corporation asal Jepang ini sudah lama menjadi kompetitor WhatsApp, bahkan sejak Telegram mulai populer.

Tampilan room chat Line terkesan rapi dan bersih sehingga membuat penggunanya merasa nyaman.

Bahkan, Line juga memiliki fitur stiker dan timeline yang menarik sebelum WhatsApp rilis fitur serupa. Grup Line bisa memuat hingga 325 pengguna, tak seperti grup WhatsApp yang hanya dapat menampung 250 pengguna.

Kelebihan lainnya yang dimiliki aplikasi pengganti WhatsApp ini adalah fitur Line Today yang menyatu dengan fitur chat.

Kamu bisa mengakses berita paling up to date secara real time melalui Line Today.


Signal untuk Pengganti Aplikasi WhatsApp

Serupa dengan Telegram, Signal juga mulai menjadi pesaing berat WhatsApp karena popularitasnya meningkat seiring berjalannya waktu.

Aplikasi pengganti WhatsApp ini menyediakan enkripsi end to end untuk semua fiturnya, termasuk video call.

Fitur unik lainnya yang ada pada Signal adalah sensor foto sebelum kamu mengirimkannya.

Selain itu, Signal juga tidak mengambil banyak data pengguna, hanya nomor teleponmu dan kontak pada perangkat.

Tidak seperti WhatsApp yang mengambil berbagai data seperti email, lokasi, jenis perangkat, dan kebiasaan para penggunanya.


Snapchat

Kalau kamu sedang mencari aplikasi pengganti WhatsApp, kamu juga bisa mempertimbangkan Snapchat sebagai alternatif.

Kamu tidak perlu menggunakan kartu SIM untuk login Snapchat.

Tak hanya bisa memfasilitasi aktivitas chat, kamu juga bisa berbagi foto dan video tanpa membebani memori penyimpanan smartphone.

Selain cocok digunakan di smartphone, user interface Snapchat juga sangat cocok digunakan di tablet PC.


Skype

Awalnya, Skype memang populer sebagai aplikasi video call.

Namun kini Skype juga berkembang menjadi kompetitor WhatsApp karena menyediakan fitur lainnya berupa chat, emoticon, panggilan telepon, dan berbagi foto.

Kamu bisa melakukan video call bersama lebih dari dua orang ketika menggunakan Skype.

Kualitas panggilan suara Skype terbilang di atas rata-rata sehingga obrolan jadi lebih lancar dan menyenangkan.

Jika kamu sering menggunakan fitur video call, tak ada salahnya mempertimbangkan Skype sebagai alternatif WhatsApp.


MiChat sebagai Pengganti Aplikasi WhatsApp

Ada kabar gembira bagi kamu yang hobi bermain game dan sedang mencari pengganti WhatsApp. Kamu bisa menggunakan MiChat sebagai salah satu alternatif terbaik.

Tak Cuma menyediakan fitur chat dan telepon, MiChat juga memiliki fitur gaming yang bisa dimainkan bersama teman-teman.

MiChat juga berkomitmen untuk tidak menjual data-data pengguna dan hanya menggunakannya untuk optimasi fitur saja.

Hingga awal tahun 2021, sudah ada 10 juta pengguna aktif MiChat di Indonesia dan jumlahnya masih terus bertambah.

Baca juga: Menarik Calon Pembeli Lewat Status WA Online Shop? Bisa!


Palapa

Kalau kamu ingin mencoba aplikasi pengganti WhatsApp asli buatan Indonesia, kamu bisa menggunakan Palapa.

Aplikasi ini memiliki beberapa fitur unggulan berupa anti hijacking, secure chat dan secure video call, serta penyimpanan data terenkripsi.

Palapa juga mempunyai beberapa fitur unggulan lainnya seperti tanda tangan elektronik dan secure data exchange.

Keamanan privasi datamu akan terjamin bila menggunakan aplikasi Palapa.

Selain mempertimbangkan fitur-fitur dalam aplikasi chat, kamu juga harus mengikuti tren yang berkembang di masyarakat.

Gunakanlah aplikasi chat yang populer agar komunikasi dengan pelanggan dan klien bisnis semakin mudah.


Bila sekarang kamu sedang membutuhkan pinjaman modal usaha, kamu bisa mengandalkan KoinBisnis, layanan pinjaman tanpa agunan dari KoinWorks yang bertujuan membantu para pebisnis yang butuh tambahan modal.

Kamu tak perlu khawatir soal masalah legalitasnya karena KoinBisnis terdaftar dan diawasi langsung oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Kamu berkesempatan mengajukan pinjaman hingga 2 milyar rupiah dengan bunga cicilan rendah (antara 0,75% hingga 1,67%).

Pencairan dananya hanya butuh waktu satu hingga tiga hari sehingga tidak membuatmu menunggu lama.

Pembayaran cicilan setiap bulan bisa dilakukan dengan mudah melalui nomor rekening virtual.

Sistem pinjaman modal usaha yang praktis dan aman dari KoinBisnis akan mendukung kelancaran bisnismu di era modern.