Pentingnya Manajemen Sumber Daya Manusia untuk Perusahaan

190

Apa saja pentingnya manajemen sumber daya manusia yang baik bagi sebuah perusahaan?

Menjadi seorang pebisnis yang sukses dan handal tidak hanya berfokus pada satu titik saja, yakni bagaimana bisa memasarkan produk dengan baik.

Namun, kamu juga wajib memahami pentingnya manajemen sumber daya manusia atau SDM yang akan membantu pengelolaan bisnis.

SDM atau Sumber Daya Manusia merupakan satu komponen penting yang dapat menggerakkan kegiatan produksi, pemasaran, dan pengelolaan sebuah perusahaan.

Untuk menyelaraskan SDM dengan visi dan misi perusahaan, maka ada seleksi ketat dan pengelolaan yang baik, agar mengetahui sejauh mana kualitas dari karyawan.

7+ Fungsi Utama Manajemen Sumber Daya Manusia

Pentingnya manajemen sumber daya manusia untuk perkembangan bisnis memang sudah bukan rahasia lagi.

Terbukti, banyak perusahaan-perusahaan besar di luaran sana yang meminta berbagai syarat dan ketentuan untuk orang-orang yang ingin mendaftarkan diri.

Lantas, apa sebenarnya fungsi dari manajemen SDM itu sendiri? Berikut penjelasannya:

1. Personnel research

MSDM atau lebih terkenal dengan HRD memiliki tanggung jawab yang cukup besar terhadap karyawan.

Salah satu fungsi manajemen SDM adalah personnel research, yakni melakukan analisis terhadap permasalahan yang terjadi pada karyawan. Singkatnya, seorang HRD harus bisa mencari solusi dari masalah yang terjadi.

Umumnya, masalah-masalah ini terkait dengan kinerja karyawan, keterlambatan karyawan, kurangnya kedisiplinan, hingga ketidakpuasan tenaga kerja terhadap perusahaan.

Semua masalah ini akan HRD kumpulkan dan analisis. Hasil analisis tersebut kemudian menjadi pertimbangan untuk mengambil keputusan.

Baca Juga: Apa itu Task Force dalam Perusahaan? Ketahui Manfaatnya!

2. Pelatihan dan pengembangan

Setiap perusahaan memiliki standar masing-masing untuk karyawannya.

Biasanya, sebelum memulai pekerjaan, beberapa karyawan akan mendapatkan masa training atau pelatihan agar memiliki kemampuan yang mumpuni. Nah, orang yang bertugas untuk memberikan pelatihan dan pengembangan ini adalah HRD.

Orang-orang yang bekerja di lingkungan SDM akan berusaha sebaik mungkin dalam memberikan pelatihan untuk karyawan, agar dapat bekerja dengan lebih baik.

Adanya pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan skill dan produktivitas karyawan, meningkatkan moral, serta mempertahankan karyawan terbaik, agar tetap berdedikasi di perusahaan.

3. Perencanaan SDM

Peran pentingnya manajemen sumber daya manusia yang ketiga adalah perencanaan SDM.

Fungsi ini membuat pihak HRD harus mengetahui kebutuhan masa depan perusahaan. Dengan begitu, perusahaan bisa lebih mengantisipasi adanya pergeseran pasar, dan menyusun rencana untuk merekrut orang-orang yang memiliki minat di perusahaan.

Namun, minat saja tidaklah cukup untuk menjadikan orang-orang tersebut bisa bekerja di perusahaan. Harus ada skill yang menunjang visi dan misi perusahaan, agar dapat berjalan dengan selaras.

Dalam prosedur perencanaan SDM, perusahaan dapat melakukan beberapa kegiatan, seperti analisis tenaga kerja, permintaan tenaga kerja, dan prediksi tenaga kerja.

Baca Juga: 7 Kelebihan Perusahaan Perseorangan yang Harus Kamu Tahu

4. Menjaga kualitas lingkungan kerja

Kualitas di lingkungan kerja merupakan opini dari karyawan tentang hubungan antara kondisi pekerjaan yang sesungguhnya dengan manajemen.

Lebih singkatnya, kualitas ini merupakan hubungan antara karyawan dan lingkungan kerja secara keseluruhan.

Umumnya, kualitas lingkungan kerja juga berhubungan dengan kesejahteraan fisik dan psikologis karyawan di perusahaan.

Ketika seorang karyawan tidak dapat bekerja dengan nyaman, maka kualitas kinerjanya pun akan menurun. Alhasil, perusahaan yang akan terdampak dengan masalah tersebut.

Oleh karena itulah, kualitas di lingkungan kerja menjadi salah satu bagian dari pentingnya manajemen sumber daya manusia yang harus mendapat pengawasan dan perhatian penuh.

5. Recruitment

Jika membaca tentang HRD atau MSDM, maka kamu akan langsung paham bahwa pekerjaan ini pasti berhubungan langsung dengan penerimaan karyawan baru.

Recruitment ini menjadi salah satu fungsi manajemen SDM yang paling umum. Biasanya, bagian personalia akan memberikan sejumlah tes dan wawancara untuk pelamar baru.

Seleksi ini bertujuan untuk menemukan pelamar yang memiliki kriteria dan potensi paling bagus untuk perusahaan.

Praktik rekrutmen dan seleksi tidak bisa terlaksana tanpa ada prosedur yang sesuai dengan visi dan misi perusahaan.

Untuk itu, sebagai staf HRD, kamu perlu mengetahui dan memahami karakteristik karyawan seperti apa yang sedang dibutuhkan oleh perusahaan, agar tidak membuang waktu, tenaga, dan biaya ketika mempekerjakan karyawan yang tidak kompeten.

Baca Juga: Begini Cara Mengukur Kesuksesan Perusahaan Anda

6. Mengembangkan image perusahaan

Semua perusahaan akan berlomba-lomba untuk menjaga citra yang baik di mata publik.

Dengan begitu, produknya akan tetap menjadi kepercayaan konsumen dan tidak kalah saing dengan perusahaan lain. Namun, untuk mempertahankan nama baik tersebut, bukan persoalan yang mudah.

Citra perusahaan dapat bertahan dengan berbagai cara.

Salah satunya adalah meningkatkan kesejahteraan karyawan. Ketika itu terjadi, maka citra perusahaan akan baik di mata publik.

Dengan kata lain, perusahaan yang tidak dapat memberikan kenyamanan, kesejahteraan, bahkan keamanan untuk karyawan, akan mendapat nilai yang buruk.

Peran pentingnya manajemen sumber daya manusia yang satu ini sangat memengaruhi perkembangan, bahkan keberlangsungan perusahaan.

Maka, personalia harus mengetahui segala bentuk keluhan karyawan dengan baik. Selain itu, personalia dan manajemen harus memperhatikan beberapa aspek, agar tidak terjadi masalah di kemudian hari.

7. Memberikan motivasi terhadap karyawan

Peran pentingnya manajemen sumber daya manusia yang berikutnya adalah memberikan motivasi terhadap karyawan.

Pasalnya, tugas utama seorang personalia adalah memanfaatkan SDM sepenuhnya untuk mempertahankan kinerjanya dalam jangka yang panjang. Sehingga, karyawan ini juga harus memiliki kontribusi yang baik untuk perusahaan.

Ketika menjalankan tugas ini, MSDM akan melakukan berbagai tugas sekaligus, seperti memberikan kompensasi, tunjangan, bahkan penghargaan untuk setiap karyawan yang berhasil mempertahankan kinerjanya dengan baik.

Meskipun tujuan utamanya adalah mempertahankan karyawan, namun ada dampak baik pula untuk perusahaan.

Personalia juga harus memberikan motivasi para karyawan untuk bisa mencapai target sesuai dengan tujuan perusahaan.

Percayalah, meskipun pekerjaan yang mereka lakukan tidaklah berat dengan gaji tinggi, tapi tanpa adanya motivasi, pasti lambat laun kinerjanya tetap akan menurun.

Baca Juga: Contoh CSR Perusahaan: Inspiratif & Menarik untuk Dicoba

8. Safety and health

Selain memperhatikan kinerja karyawan, peran pentingnya manajemen sumber daya manusia juga memiliki kewajiban untuk memprioritaskan keselamatan pekerja.

Tujuannya adalah meminimalisir adanya kejadian yang tidak diharapkan.

Selain itu, dengan adanya prosedur keselamatan ini, karyawan akan merasa mendapat perlindungan dari perusahaan. Kesehatan dan keselamatan juga dapat memengaruhi kredibilitas perusahaan.

Sehingga, MSDM memiliki tugas untuk memberikan pengarahan, pelatihan khusus, dan membuat program kesehatan untuk para karyawan.

9. Menciptakan semangat tim

Seperti namanya, personalia atau HRD atau MSDM adalah bagian yang memiliki tugas berhubungan dengan para karyawan.

Oleh karena itulah, mereka akan terus memantau perkembangan karyawan, agar tetap berada di tujuan perusahaan. MSDM harus fokus untuk membuat karyawan tetap semangat dan selalu merasa perusahaan hargai.

Sebagai staf HRD, kamu bisa menciptakan semangat tim dengan cara mengadakan gathering 2 kali dalam setahun untuk refreshing karyawan, atau senam pagi 1 kali dalam seminggu.

Karena kegiatan tersebut mampu membuat karyawan lebih sehat dan membangkitkan semangat yang baru dalam bekerja.

Baca Juga: Perhatikan Inilah 8 Tipe Karyawan yang Anda Butuhkan di Perusahaan

Sudah Paham Pentingnya Manajemen Sumber Daya Manusia Bagi Bisnis?

Setelah membaca beberapa peran pentingnya manajemen sumber daya manusia, kamu sudah mulai memahami, jika perusahaan membutuhkan orang-orang hebat di dalamnya.

Apabila kamu memiliki cita-cita untuk menjadi pengusaha, pastikan orang-orang yang bekerja memiliki kemampuan yang baik.