Cara Berjualan di ZALORA dan Tips Suksesnya yang Harus Kamu Tahu!

1949
Cara Berjualan di Zalora

Cara Berjualan di Zalora – Saat ini, perkembangan dalam dunia fashion sangat pesat. Semakin banyak jenis dan model fashion baru yang trend di kalangan masyarakat Indonesia. Hal ini pun diiringi dengan fenomena kemunculan marketplace sebagai mega bisnis yang diminati oleh banyak orang, salah satunya Zalora. Apakah kamu tertarik untuk bergabung menjadi seller? Yuk, simak informasi tentang tips sukses cara berjualan di Zalora.


Apa itu ZALORA?

ZALORA merupakan marketplace atau destinasi fesyen terbesar di Asia dan Indonesia menjadi salah satu pasarnya. ZALORA menjual Lebih dari 500 merek lokal dan internasional. Didirikan pada tahun 2012, ZALORA saat ini adalah bagian dari Global Fashion Group. Global Fashion Group merupakan salah satu grup fesyen terkemuka di dunia yang juga aktif di 27 negara. 

Pelaku usaha ritel mampu dengan mudah untuk meluaskan jangkauan penjualan produk mereka dengan Marketplace yang memiliki pasar  global dan tersebar di berbagai negara seperti ZALORA.

Baca juga: Cara Berjualan Di Alibaba Untuk Pemula : Tutorial, dan Tips!


Alasan Berjualan di ZALORA

Seiring berkembangnya jaman, industri ritel mulai membesar secara online terlebih di saat pandemi dimana orang – orang lebih banyak menghabiskan waktu mereka di rumah saja. Destinasi fashion online seperti ZALORA menjadi tempat yang tepat untuk para pelaku usaha ritel meningkatkan penjualannya. 

Saat ini, persentase industri ritel online atau secara daring di Indonesia mencakup 5-6% dari total penjualan ritel dan diprediksi akan mencapai 20% pada akhir tahun 2021. Fesyen, sebagai bagian dari 17 subsektor ekonomi kreatif, memiliki kontribusi yang besar pada Pendapatan Domestik Bruto (PDB) dan penjualan ekspor yang bernilai US$ 11,9 miliar pada tahun 2020. 

Destinasi fashion besar seperti ZALORA mampu mendorong nilai ekspor tersebut. Maka, penting bagi para penjual untuk mengetahui cara berjualan di ZALORA. Seperti yang kita ketahui, proses pemesanan dan pembelian produk menjadi lebih mudah karena industri ritel mulai beroperasi secara online. Konsumen hanya tinggal menggunakan aplikasi dan hanya dengan beberapa sentuhan di layar hape mereka, mereka sudah dapat memesan barang yang mereka inginkan. 

Calon pembeli hanya tinggal menunggu kedatangan barang pesanan mereka. Begitu juga dengan pelaku usaha ritel yang ingin memasarkan produknya secara online. Cara berjualan di ZALORA sangatlah mudah dan hanya memerlukan beberapa langkah saja. 

ZALORA juga menawarkan berbagai macam keuntungan apabila para usaha ritel memutuskan untuk bekerja sama dengan ZALORA. Keuntungan yang didapatkan berupa jaringan pemasaran yang besar, sistem kerjasama yang mudah dan menguntungkan, layanan konsumen yang baik, jasa pengiriman yang cepat, serta metode pembayaran yang mudah dan aman.

Banyaknya produk yang terdaftar di ZALORA membuat ZALORA memiliki salah satu gudang terbesar di Indonesia yang mampu menampung hingga 2 juta barang yang terletak di daerah Cibitung.

Baca juga: Cara Berjualan di Shopee untuk Pemula Cepat dan Mudah


Sistem Berjualan di ZALORA

ZALORA memiliki sistem kerja sama yang mudah dan menguntungkan. ZALORA memiliki dua jenis sistem kerja sama dengan para usaha ritel untuk dapat berjualan di ZALORA, yaitu sistem berjualan konsinyasi dan drop shipment. Meskipun kedua sistem ini berbeda, namun ZALORA memastikan bahwa keduanya sama – sama menguntungkan bagi para pelaku usaha ritel yang ingin menjual produknya di ZALORA.

1. Sistem Konsinyasi

Cara berjualan di ZALORA yang pertama adalah sistem konsinyasi. Pada sistem ini, para pelaku usaha ritel atau penjual tidak perlu repot memikirkan strategi pemasaran dan penjualan produk secara offline maupun online. ZALORA juga memiliki tim untuk mengurus produk penjual, mulai dari foto produk, deskripsi produk, hingga proses pengemasan dan pengiriman produk. 

Dengan cara berjualan di ZALORA ini, penjual hanya perlu mempercayakan seluruh proses penjualan pada ZALORA. Singkatnya, penjual menitipkan sepenuhnya produk mereka pada ZALORA. 

2. Sistem Dropshipment

Cara berjualan di ZALORA yang satu ini juga tidak kalah menguntungkannya dibanding cara berjualan dengan sistem konsinyasi. Pada sistem dropshipment, para penjual perlu melakukan beberapa proses seperti memfoto produk, menulis deskripsi produk, dan mengemas barang secara mandiri. 

ZALORA akan memfasilitasi para penjual dengan sebuah sistem yang bernama ZALORA Seller center. Seller center memiliki peran dalam mengelola pesanan produk dan jumlahnya serta mengatur ketersediaan produk. 

Cara berjualan di ZALORA dengan sistem ini memang mengharuskan penjual yang ingin menjualkan produknya untuk lebih mandiri dalam fase produksi dan pemasangan katalog produk pada laman ZALORA. Namun, para penjual tidak perlu khawatir karena marketplace ZALORA cukup besar. Total pengunjung marketplace ZALORA mampu mencapai hingga 4 juta setiap bulannya. kamu tetap bisa meningkatkan bisnis kamu.

Baca juga: Cara Berjualan di AliExpress dengan Tips Lengkap Untuk Pemula!


Cara Berjualan di ZALORA

Setelah mengetahui jenis – jenis cara berjualan di Zalora, para penjual mulai bisa menentukan cara berjualan mana yang cocok untuk mereka. Penentuan sistem ini juga harus memperhatikan apakah sesuai dengan model bisnis dan penjualan yang ingin kamu gunakan untuk meningkatkan bisnis dan penjualan kamu. Untuk memulai berjualan di ZALORA, segeralah menuju ke laman pendaftaran ZALORA di zalora.co.id/sell-with-us/ 

Namun, sebelum benar – benar mendaftar, ada baiknya jika kamu membaca terlebih dahulu kriteria brand yang dapat diterima oleh ZALORA. ZALORA membutuhkan profil brand kamu lengkap dengan lookbook, link social media brand kamu, serta jumlah sku (artikel produk) dan harga rata – rata produk kamu. 

Memulai Jualan di Zalora

Setelah kamu sampai di laman ZALORA tersebut, kamu hanya perlu mengisi form untuk mendaftarkan produk kamu. 

Cara jualan di Zalora

Pastikan bahwa data – data yang perlu kamu isi merupakan data yang benar sesuai dengan profil perusahaan kamu. Pada gambar di atas terdapat beberapa formulir yang harus kamu isi, seperti Nama Perusahaan, Nama kamu, Alamat Email, No. Telepon, Website, dan kamu juga dapat melampirkan pertanyaan apabila masih terdapat informasi yang menurut kamu masih belum jelas. 

Setelah selesai mengisi formulir, selanjutnya pihak ZALORA akan menghubungi kamu dalam 3 – 7 hari. ZALORA akan memastikan kelengkapan data perusahaan kamu terlebih dahulu. 

Kriteria brand yang sudah disebutkan tadi sangat menentukan apakah ZALORA akan memasarkan produk kalian di marketplace mereka atau tidak. Halaman website, lookbook, dan profil brand kamu merupakan kriteria yang sangat penting untuk ZALORA dalam melakukan reviewing terhadap perusahaan kamu. Sekali lagi, pastikan kamu sudah menyiapkan data – data yang sesuai dengan standar kriteria brand ZALORA.

Baca juga: Cara Berjualan Di Lazada, Ramah Untuk Pemula!


Tips Sukses Berjualan di ZALORA

Untuk melengkapi kemampuan kamu dalam cara berjualan di ZALORA. Kami telah menyediakan beberapa tips agar mampu berjualan dengan sukses

1. Produk Jualan yang Berkualitas 

kamu harus memastikan produk yang akan kamu jual adalah produk dengan kualitas yang baik. Apabila produk kamu adalah produk yang berkualitas, maka akan lebih mudah untuk menarik calon pembeli. Pastinya calon pembeli akan lebih percaya terhadap produk yang sudah terjamin kualitasnya dan terlebih lagi sesuai dengan deskripsi yang telah diutarakan pada laman katalog ZALORA. 

2. Deskripsi Produk yang Tepat

Bagi para penjual yang memilih cara berjualan di ZALORA dengan sistem dropshipment, penting sekali bagi kamu untuk menyediakan deskripsi produk yang jelas dan menarik perhatian calon pembeli. kamu harus memastikan juga produk yang kamu jual sesuai dengan deskripsinya.

3. Kalkulasi Harga Produk

Ada berbagai macam strategi dalam menentukan harga produk kamu. Salah satunya adalah metode menentukan harga berdasarkan biaya produksi atau cost-plus pricing strategy. Cost-plus pricing strategy adalah metode menentukan harga yang berdasar pada jumlah laba bersih yang ingin kamu dapatkan dari penjualan produk dan menguranginya dengan harga yang kamu perlukan untuk membuat produk tersebut. 

Contohnya, apabila kamu ingin mendapatkan keuntungan Rp 100.000 dari produk kamu dan kamu membutuhkan Rp 200.000 untuk membuatnya maka harga yang tepat untuk produk kamu adalah Rp 300.000. Calon pembeli produk kamu pastinya ingin mendapatkan barang terbaik dan juga harga terbaik. kamu harus menyesuaikan harga produk kamu sesuai dengan kualitas dan harga pasaran dari produk kamu.

Baca juga: Cara berjualan Di Tokopedia, Mudah Untuk Pemula!


Sudah Siap Menerapkan Tips Sukses cara Berjualan di Zalora?

Setelah membaca artikel ini, kamu sudah memiliki pengetahuan lebih dari cukup mengenai cara berjualan di ZALORA. kamu tidak perlu takut untuk segera mendaftarkan perusahaan dan produk kamu di ZALORA karena kamu telah mengetahui langkah yang mudah dan tepat serta beberapa tips untuk sukses berjualan di ZALORA. Ratusan bahkan ribuan produk di ZALORA telah mengalami peningkatan penjualan setelah bergabung, kamu juga bisa merasakannya.Selamat mencoba!


Temukan berbagai informasi memulai bisnis dan ide bisnis lainnya hanya di entrepreneurcamp.id.