Shopee Affiliate Program: Cara Daftar dan Syarat Lengkapnya

4879
Cara Mendaftar Shopee Affiliate

Shopee Affiliate – Persaingan antar website e-commerce di tanah air kian ketat dari hari ke hari. Semua e-commerce berlomba-lomba menyajikan produk dan layanan terbaik bagi para pelanggan.

Pada kuartal pertama (Q1) 2021, Shopee menempati peringkat kedua setelah Tokopedia dengan jumlah pengunjung unik mencapai 35,74 juta per bulan. Pencapaian tersebut tak lantas membuat Shopee cepat berpuas.

Mereka justru semakin gencar merencanakan program-program terbaru untuk menarik perhatian pelanggan, salah satunya adalah Affiliate program.

Baca juga: Mengenal Apa Itu Affliate Marketing dalam Bisnis


Apa Itu Shopee Affiliate Program?

apa itu shopee affiliate program
Sumber: Shopee.com

Shopee affiliate adalah program yang menawarkan penghasilan tambahan berupa komisi bagi para influencers yang mempromosikan produk Shopee di berbagai media sosial, misalnya Instagram, Youtube, Tiktok, dan Facebook.

Dengan demikian, kamu tak hanya bisa berbelanja di Shopee melainkan juga berpeluang mendapatkan komisi dari Shopee melalui link promosi yang kamu sebarkan. Semakin banyak orang yang berbelanja melalui link affiliate Shopee milikmu, maka semakin besar pula komisi yang bisa kamu dapatkan.

Baca juga: Cara dan Syarat Mendaftar Affiliate Marketing Tokopedia


Cara Daftar Shopee Affiliate Program

Bila kamu tertarik bergabung dalam program ini, maka kamu hanya perlu mengikuti beberapa langkah cara daftar shopee affiliate berikut ini:

  • Sebelum mendaftarkan diri dalam program Shopee, pastikan bahwa kamu sudah memenuhi beberapa syarat berikut ini:
cara dan syarat mendaftar shopee affliate program
Sumber: Pluginongkoskirim.com
  • Akun media sosial tidak mengandung konten SARA dan bersifat publik.
  • Setiap akun media sosial memenuhi jumlah minimal followers sebagai berikut: Youtube 8.000 subscribers, Instagram 5.000 followers, Tiktok 5.000 followers, Twitter 10.000 followers, atau Facebook Grup dan Pages 1.000 followers.
  • Selanjutnya, kamu bisa mengakses formulir Shopee affiliate program melalui https://affiliate.shopee.co.id/ atau langsung mengaksesnya dengan mencari “Shopee Affiliates Program” pada aplikasi Shopee di smartphone.
cara daftar shopee affiliate
  • Kelengkapan data yang patut kamu isi secara lengkap dan benar pada formulir pendaftaran yaitu tipe akun (individu atau perusahaan), nama depan, nama belakang, sapaan, negara dan wilayah, kota, alamat, kode pos, nomor telepon, alamat email, dan kode verifikasi email. Bila semua data sudah diisi dengan benar, klik opsi Selanjutnya.
cara dan syarat mendaftar shopee affliate program
  • Pada tahap pendaftaran kedua, kamu harus mencantumkan URL media sosial atau website, spesifikasi kategori (berdasarkan kategori yang ada di Shopee), dan tipe rekan (blogger, brand, website kupon, dan lainnya). Jangan lupa centang kolom persetujuan lalu klik opsi kirim. Shopee akan memproses data-datamu sehingga kamu tinggal menunggu keputusan dari Shopee.
  • Bila pendaftaranmu disetujui, kamu akan mendapatkan custom link pada halaman Shopee Affiliates Program.
  • Kemudian, kamu bisa mulai memilih produk yang ingin kamu rekomendasikan kepada netizen. Usahakan untuk memilih produk dari mall atau star seller.
contoh konten shopee affliate program
Sumber: PintarJualan.id
  • Setelah mendapatkan referral link produk yang kamu inginkan, kamu bisa segera membagikan link tersebut melalui akun media sosialmu. Sebaiknya kamu melengkapi link produk dengan konten menarik berupa foto atau video supaya netizen tertarik berbelanja melalui link yang kamu bagikan.
  • Shopee akan memberikan komisi pada minggu kedua dan keempat sesuai ketentuan bila ada produk yang terjual melalui referral link milikmu. Kamu berkesempatan memperoleh komisi sebesar 10% dari harga produk dari pengguna baru dan 2% dari pengguna lama yang berbelanja melalui referral link-mu. Jumlah komisi minimal yang bisa dibayarkan yaitu Rp 10.000 sesuai dengan batas minimal transfer bank.

Baca juga: 10 Ide Bisnis Online yang Wajib Dicoba Sekarang Juga


Keuntungan Bergabung dalam Shopee Affiliate Program

keuntungan bergabung shopee affliate program
Sumber: Shopee.com

Beberapa keuntungan berikut ini pasti membuatmu tak ragu bergabung dalam Shopee Affiliates Program:

  • Para influencer yang bergabung dalam affiliate Shopee bebas mempromosikan produk apapun dengan konten kreatif yang bebas unsur SARA. Sebaiknya kamu mempromosikan produk yang sudah pernah kamu gunakan supaya kamu bisa menyertakan testimoni detail bersifat real.
  • Kamu bebas mempromosikan produk sebanyak mungkin asalkan produk tersebut memenuhi syarat Shopee affiliate (berasal dari mall atau star seller).
  • Proses pembayaran komisi akan dilakukan secara transparan sesuai dengan jumlah transaksi pembelian berdasarkan referral link. Shopee juga menyiapkan fitur dashboard agar hasil penjualan berdasarkan referral link dapat diinformasikan secara jelas.
  • Tidak ada kontrak eksklusif yang bersifat mengikat bagi para influencer Shopee affiliate. Jadi, kamu tetap bebas menggunakan akun media sosialmu tanpa aturan tertentu dari Shopee.
  • Pengguna Shopee yang bergabung dalam affiliate marketing Shopee berhak mendapatkan sejumlah benefit lainnya seperti voucher diskon dan produk gratis.

Shopee affiliate program merupakan salah satu cara terbaik bagi para konten kreator untuk memperoleh penghasilan tambahan yang jumlahnya tak terbatas. Namun, sebenarnya kamu juga bisa bergabung ke dalam tim affiliate Shopee sambil menekuni bisnis lainnya bila kamu bukan konten kreator.

Baca juga: Pengertian, Tips dan Contoh Affiliate Marketing


Bila kamu membutuhkan pinjaman modal bisnis, kamu bisa mengandalkan KoinBisnis, layanan pinjaman tanpa agunan dari KoinWorks yang bertujuan membantu para pebisnis yang butuh tambahan modal.

Kamu tak perlu khawatir soal legalitasnya karena KoinBisnis terdaftar dan diawasi langsung oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Kamu berkesempatan mengajukan pinjaman hingga 2 milyar rupiah dengan bunga cicilan rendah (antara 0,75% hingga 1,67%).

Sistem KoinBisnis terintegrasi secara otomatis membuatmu tak perlu repot mengisi data secara manual karena kamu hanya perlu menghubungkan rekening bank dengan toko onlinemu.

Pencairan dananya hanya butuh waktu satu hingga tiga hari sehingga tidak membuatmu menunggu lama. Sekarang, kamu bisa memanfaatkan simulasi pinjaman KoinBisnis terlebih dahulu supaya bisa memperkirakan jumlah cicilan dan tenor pinjaman sesuai kemampuan finansialmu.

Rencana ekspansi bisnis akan lekas terwujud bila kamu sudah mendapatkan pinjaman modal dari KoinBisnis.


Pertanyaan Tentang Shopee Affiliate Program:

  • Apa itu Shopee Affiliate Program?

    Shopee affiliate adalah program yang menawarkan penghasilan tambahan berupa komisi bagi para influencers yang mempromosikan produk Shopee di berbagai media sosial.

  • Bagaimana Cara Daftar Shopee Affiliate?

    Untuk mengikuti program ini sangat mudah hanya dengan mengikuti langkah daftarnya disini.

  • Bagaimana Cara Kerja Shopee Affiliate?

    Setelah pendaftaran berhasil dan memenuhi syarat. Maka, kamu sudah bisa mempromosikan produk-produk dari shopee dengan menggunakan referral link produk. Sehingga, kalian bisa mendapatkan komisi dengan mempromosikan produk-produk shopee tersebut.